spweb

Derita Berlapis Tak Padamkan Semangat: Abah Didi Dapat Bantuan Sembako

semakinpeduli.com – Pada 12 September 2025, telah dilakukan penyaluran bantuan berupa paket sembako kepada Abah Didi, warga Kecamatan Samarang, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Bantuan ini ditujukan untuk membantu memenuhi kebutuhan harian Abah yang hidup dalam kondisi serba terbatas.

Abah Didi sebelumnya bekerja sebagai sopir angkutan umum di Bandung. Namun, rangkaian musibah mengubah hidupnya. Ia mengalami pengeroyokan yang menyebabkan mata kanannya buta permanen. Beberapa tahun kemudian, Abah kembali terkena musibah saat hendak menyeberang jalan dan menjadi korban tabrak lari. Akibat kecelakaan tersebut, kaki kanannya mengalami cacat dan membuatnya tidak bisa bekerja seperti dulu.

Kini, Abah Didi hidup seorang diri tanpa penghasilan tetap. Karena itu, penyaluran bantuan sembako ini diharapkan dapat memberikan dukungan nyata untuk meringankan kebutuhan sehari-harinya.

Melalui bantuan yang disalurkan, Abah Didi menjadi penerima manfaat tunggal dalam program ini. Semoga dukungan ini dapat membantu Abah menjalani hari-harinya dengan lebih tenang dan layak. Penyaluran ini juga menjadi wujud kepedulian terhadap sesama yang masih membutuhkan uluran tangan.

Logo Semakin Peduli Warna Samping

Semakinpeduli.com adalah sebuah inisiatif yang diluncurkan di bawah naungan Yayasan Rumah Anak Bisa, yang telah berkomitmen untuk memberdayakan komunitas dan membantu individu yang membutuhkan di seluruh Indonesia. Platform ini memungkinkan kita semua untuk berpartisipasi dalam berbagai kampanye dan program yang mencakup aspek sosial, kemanusiaan, dan keagamaan.

ALAMAT

Jl. Pulo Timaha Raya, RT 002/009, Kel. Babelan Kota, Kec. Babelan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat 17610

© 2023 Semakinpeduli.com